Hari Kedua (2/18)
Siapapun pasti tahu kisah cinta Jack dan Rose yang berakhir tragis dalam film Titanic. Perjalanan kasih asmara mereka yang sangat “panas” dan menggairahkan menjadi bukti kasih abadi, walaupun pada akhirnya mereka tak pernah bersama. Cinta yang menyatukan keduanya, pun yang memberaikan. Cinta seperti mempunyai kekuatan ajaib, yang hanya bisa dirasakan oleh para pecinta. Tak heran lah bang Jack, dengan cintanya yang luar biasa besar, bisa bertahan lumayan lama di dalam air, tepat di sisi Rose yang tertelengkup kedinginan di atas kayu, sesaat setelah kapal raksasa itu tenggelam. Padahal perairan tersebut pasti benar-benar dingin, sampai-sampai ada bongkahan es nangkring di situ. Apakah cinta memang “hangat” dan “menghangatkan”? Dalam arti sebenarnya? Buktinya pasangan di Continue reading